Seks Tak Sekadar Birahi

[Perbesar Gambar Cover]

Panduan Lengkap Seputar Kesehatan Reproduksi: Tinjauan Islam dan Medis

PENULIS:
dr. H. Hanny Rono Sulistyo, Sp.OG(K), M.M.
DR. Aam Amiruddin, M.Si

PENERBIT:
Khazanah Intelektual


RESENSI BUKU:

Informasi seputar seks, bagi sebagian masyarakat kita masih dianggap tabu dan terkesan porno. Anggapan itu muncul karena dalam benak mereka seks identik dengan pemenuhan hasrat birahi belaka. Karenanya, pencerahan atas pemahaman masyarakat tentang makna seks dalam arti yang hakiki, mutlak diperlukan. Hal itulah yang mendorong penulis memaparkan permasalahan seks yang begitu luas dalam sebuah buku panduan lengkap seputar kesehatan reproduksi.

Dalam buku ini, penulis menggabungkan sisi medis dan agama menjadi satu kesatuan yang utuh, tanpa sekat. Dengan bahasa tutur yang renyah dan padat plus gambar yang mendukung penjelasan medis, diharapkan dapat “mendongkrak” minat baca masyarakat. Hingga terbentuklah bangsa yang sehat dan cerdas, bukan malah dipenuhi mitos-mitos tak mendasar, dalam masalah seks sekalipun.

Organ-organ seks, penyimpangan seksual, penyakit menular seksual, seks aman dan sehat, seks saat remaja, abortus, menopause, hingga masalah seksual suami istri, adalah seabreg permasalahan yang mesti kita pahami dalam lingkup istilah seks yang demikian luas.

INFORMASI:
Gani Yordani - 0813 2296 1973